Verifikasi dan Kalibrasi

Tupoksi | Ruang Lingkup | Instalasi Kemampuan | Lab. G dan T | Lab. KLH | Lab Listrik | Lab. Massa | Lab. Suhu | Lab. Panjang | Lab. Volume Tarif


Laboratorium Ukuran Panjang



Laboratorium Ukuran Panjang Balai SNSU memiliki standar meter X yaitu X-27 yang pada awalnya merupakan standar nasional. Akan tetapi posisinya sekarang ini digantikan oleh laser interferometer.

Meskipun demikian X-27 tetap sebagai standar tertinggi ukuran garis yang secara berkala kami telusurkan ke NMI-Australia.

Mengembangkan Metode Pengukuran dan Pengujian Seiring dengan perkembangan zaman akan berpengaruh dengan kemajuan alat ukur yang dipergunakan di dalam dunia perdagangan maupun alat ukur yang dipergunakan sebagai standar pengukuran dan pengujian.

Laboratorium panjang kami memiliki perangkat pendukung yang lengkap sehingga memungkinkan untuk melakukan disminasi X-27 ke standar dibawahnya. Standar X-27 didiseminasikan menggunakan komparator transversal ke komparator de Koningh, lalu dari de Koningh ke Meter-H. Dari Komparator de Koningh inilah komparator Van Becker yang merupakan standar panjang bagi unit metrology legal di daerah seluruh Indonesia diturunkan..

Untuk menerapkan standar OIML maka Laboratorium Panjang Balai SNSU selalu terkondisi pada temperature (22 + 2)0 C dan kelembaban udara (55 + 10)%. Untuk menjaga mutu pelayanan verifikasi dan kalibrasi alat ukur besaran panjang, kami memilki peralatan dan standar yang lengkap :

INATRADE